Pelatih Timnas Indonesia terpilih, Patrick Kluivert telah tiba di Jakarta, Sabtu malam 11 Januari 2025. Kluivert tampak keluar dari pintu kedatangan Bandara Soekarno-Hatta sekitar pukul 19.17 WIB.
Ketika keluar dari pintu kedatangan, Kluivert langsung disambut perwakilan dari PSSI dan Timnas Indonesia.
Para suporter Timnas Indonesia pun juga histeris dengan kedatangan Kluivert dan sangat untuk antusias memberikan sambutan.
Patrick Kluivert berangkat dari Bandara Schiphol, Amsterdam, Belanda, pada Jumat 10 Januari 2025, pukul 20.30 waktu setempat. Pelatih berusia 48 tahun itu menaiki pesawat berjenis KLM Royal Dutch Airlines dengan nomer penerbangan KL 809.
Pesawat tersebut transit di Bandara Kuala Lumpur, Malaysia, pada Sabtu 11 Januari 2025, pukul 15.45 waktu setempat. Selanjutnya, pesawat tersebut terbang ke Bandara Internasional Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, pada pukul 18.10 WIB.
Patrick Kluivert Terlibat Utang Judi ???
Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) memiliki pekerjaan rumah untuk meredakan kekhawatiran publik terkait judi sepak bola setelah rekam jejak Kluivert kembali mengemuka, ujar sejumlah pengamat.
Warganet menyitir pemberitaan mantan bintang klub Ajax dan Barcelona itu pada tahun 2017. Sebagaimana diberitakan surat kabar Belanda De Volkskrant yang kemudian dilansir Bleacher Report dan Marca, Kluivert diduga berutang judi sebanyak 1 juta euro (Rp 16,7 miliar) kepada geng kriminal terkait pengaturan skor.
Pengacara Kluivert, Gerard Spong, telah menegaskan bahwa kliennya adalah ‘korban’ dalam hal ini.